Karena tinggal di negara tropis dimana paparan sinar matahari sangat berlimpah, tentunya diperlukan sunscreen. Namun, begitu ingin memilih sunscreen saya menjadi bingung. Produk yang satu tertulis SPF 24, yang satu SPF 30, yang satu lain UVA+UVB protection.
Waduh! bukannya semuanya berfungsi untuk melindungi kulit dari sinar matahari?
Kita bahas satu-satu :P
SPF adalah singkatan dari Sun Protection Factor. SPF memiliki ukuran kekuatan perlindungan terhadap sinar matahari, di SPF sudah terkandung perlindungan UVA dan UVB. Jika ditulis SPF 30 berarti 30x20 menit=600 menit (diasumsikan 20 menit adalah ketahanan kulit orang sebelum mengalami sunburn & penggelapan kulit).
Sementara UVA dan UVB adalah perbedaan panjang gelombang sinar ultra violet. Kulit manusia memiliki lapisan-lapisan. UVA berefek pada lapisan dermis atau lapisan paling bawah yang membuat kulit berkerut dan berflek hitam.
Sedangkan UVB hanya berefek pada lapisan paling atau lapisan epidermis, yakni hanya membuat kulit menghitam.
Pada produk sunscreen yang memiliki UVA+UVB protection tidak dapat dipastikan seberapa lama tahannya perlindungannya. Sehingga apabila kita membaca penjelasan di belakang produk UVA+UVB protection pasti tertulis 'jangan berlama-lama di bawah paparan sinar matahari'
Tidak ada komentar:
Posting Komentar